Penelitian di India Mengungkapkan Minyak Kelapa Sebagai Obat Alami untuk Pelemakan Hati

Memang jika sudah divonis menderita fatty liver alias pelemakan hati, dokter akan melarang Anda konsumsi lemak atau minyak. Tapi sebenarnya ada minyak-minyak baik yang perlu terus dikonsumsi dan justru baik untuk pelemakan hati seperti misalnya minyak ikan, minyak zaitun dan minyak kelapa.

Di tahun 2017, telah dipublikasikan sebuah studi yang dilakukan oleh para peneliti India. Dalam penelitian tersebut, minyak kelapa murni atau yang disebut dengan VCO (Virgin Coconut Oil) dapat membalikkan kondisi pelemakan hati (berangsur-angsur sembuh) dengan cara mengembalikan metabolisme lipid pada tikus Wistar jantan.

Hepatosteatosis, yaitu suatu bentuk pelemakan hati nonalkohol (NAFLD), semakin diakui sebagai beban kesehatan utama di seluruh dunia. Resistensi insulin, dislipidemia dan ketidakseimbangan dalam interaksi adipokin / sitokin dilaporkan terlibat dalam perkembangan penyakit ini.

VCO (bukan minyak kelapa biasa dan diproses tanpa pemanasan), telah terbukti menghambat perkembangan hepatosteatosis pada tikus. Studi ini menganalisa potensi VCO untuk membalikkan kondisi hepatosteatosis yang sudah berkembang.

Dalam penelitian ini, hiperglikemia, berkurangnya toleransi glukosa, dislipidemia, dan makrovesik hati pada tikus yang diberi diet tinggi fruktosa (4 minggu) mengkonfirmasi perkembangan hepatosteatosis. Pengembalian alami dalam parameter ini diamati saat beralih ke diet normal pada hewan kontrol yang tidak diberikan obat apapun. Namun, pemberian VCO ternyata meningkatkan pembalikan alami ini dengan meningkatkan kadar kolesterol lipoprotein densitas tinggi (53,5%) dan mengurangi triasilgliserol hepatik dan serum (78,0 dan 51,7%).

Peningkatan kadar glutathione hati (P ​​<0,01), aktivitas enzim antioksidan (P <0,05) dan berkurangnya peroksidasi lipid juga terlihat pada hewan-hewan ini. Pengamatan ini sejalan dengan berkurangnya aktivitas enzim hati (P ​​<0,01) dan pemulihan arsitektur hati yang berubah.

KESIMPULAN: Studi menunjukkan bahwa VCO dapat digunakan sebagai nutraceutical terhadap hepatosteatosis.

 

Bagaimana Penerapannya untuk Penderita Pelemakan Hati di Orang Dewasa?

Untuk mengobati kondisi fatty liver, Anda bisa menggunakan VCO untuk memasak dan juga dikonsumsi langsung 3x5 ml sehari, saat perut kosong.

Tapi pastikan minyak kelapa yang Anda pakai adalah minyak kelapa murni asli tanpa zat sintetis, bukan produk refinasi, diproses tanpa pemanasan, tidak tengik dan organik supaya pengobatan Anda tidak sia-sia.

Jika Anda ragu dengan kualitas minyak kelapa murni di luar sana, Anda bisa memesannya DI SINI.

Untuk membantu proses detoks dan meningkatkan prosentase penyembuhan, tambahkan dengan rutin minum air kelapa tua 2x300ml sehari.

Sedangkan untuk pola makan yang sehat dan teknik puasa, Anda bisa menggunakan metode Goodway yang bisa Anda lihat DI SINI.

Dt Awan (Andreas Hermawan)

 

Referensi: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/28862329

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Follow MedisHolistik.com untuk rutin mendapatkan update artikel via email >> Follow Sekarang <<