Perasan Jeruk Nipis Tiap Hari Mampu Menyehatkan Ginjal Anda

Anda pasti sering mendengar pernyataan, banyak minum akan menyehatkan ginjal. Benarkah demikian?

Secara umum pernyataan itu memang benar, tapi tentu tidak semua minuman bisa membuat ginjal sehat. Berikut adalah minuman yang direkomendasikan para pakar kesehatan untuk kesehatan ginjal Anda:

1. Jus lemon atau jeruk nipis
Jus jeruk alami kaya akan sitrat. Lemon dan jeruk nipis terbukti menawarkan manfaat untuk pencegahan batu ginjal. Untuk mendapat hasil maksimal, sebaiknya hindari tambahan gula dalam jus Anda, cukup lemon atau jeruk nipis dengan air.

Sitrat yang ada di dalam buah dapat mencegah proses kalsium mengikat mineral lain di dalam tubuh. Jika terjadi proses pengikatan ini, maka akan terjadi proses pengkristalan batu ginjal.

Di AS, lebih dari setengah juta orang pergi ke ruang gawat darurat untuk masalah batu ginjal. Dan satu dari 10 orang menderita batu ginjal yang kronis. Untuk mencegah gangguan batu ginjal, mulailah rutin minum perasan lemon atau jeruk nipis dalam menu keseharian Anda.

 

2. Wine
Menurut penelitian yang baru-baru ini dipresentasikan dalam pertemuan National Kidney Foundation, orang yang minum kurang dari satu gelas wine setiap hari memiliki kemungkinan 37 persen lebih rendah terkena penyakit ginjal kronis dibandingkan mereka yang tidak minum anggur sama sekali.

Di antara peserta penelitian ada yang sudah memiliki penyakit ginjal kronis. Mereka yang minum kurang dari segelas anggur setiap hari memiliki kemungkinan 29 persen lebih rendah terkena penyakit kardiovaskular dibandingkan non-peminum anggur.

Memang, sebagian besar pakar kesehatan menyatakan bahwa minum wine berlebihan akan mampu memperburuk tekanan darah tinggi dan malah menjadi penyebab utama penyakit ginjal. Namun ternyata, minum wine dengan jumlah terbatas setiap hari akan mencegah beberapa penyakit.

 

3. Jus cranberry
Cranberry mengandung senyawa yang dapat menghentikan e coli, bakteri yang menyebabkan infeksi saluran kemih.

Kesimpulan sebuah studi menyatakan bahwa minum segelas jus cranberry setiap hari dapat membantu mengurangi infeksi saluran kemih. Gangguan ini tercatat sebanyak 10 juta kasus di Amerika Serikat (AS) setiap tahunnya.

Infeksi saluran kemih terjadi ketika bakteri masuk ke dalam saluran kemih (termasuk kandung kemih) dan berkembang biak, sehingga mengakibatkan kemerahan, pembengkakan dan nyeri di saluran kemih. Jika tidak ditangani dengan cepat, bakteri dapat menuju ke ureter dan ginjal, yang mampu menyebabkan infeksi ginjal lebih serius dan menyakitkan, yang disebut pielonefritis.

Cranberry dalam bentuk kering dan suplemen makanan akan sama efektifnya dengan bentuk. Namun sebaiknya pilih produk cranberry rendah gula.

 

4. Air
Minum banyak air membantu ginjal menyaring limbah dan racun dari darah, dan mengeluarkannya dalam bentuk urin.

Untuk mendapat fungsi kerja ginjal yang baik, sebaiknya minum air sesuai dengan jumlah yang dianjurkan, yaitu 8 gelas per hari. Semakin sedikit air yang dikonsumsi, semakin sedikit urin yang diproduksi, dan semakin besar kesempatan produksi batu ginjal.

Sumber: BeritaSatu.com - Nessy Febrinastri/FAB

 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
Follow MedisHolistik.com untuk rutin mendapatkan update artikel via email >> Follow Sekarang <<